Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA KANTONG KUESIONER PRA SKRINING PERKEMBANGAN (KPSP) TERHADAP KEMAMPUAN GURU MELAKUKAN SKRINING PERKEMBANGAN DI PAUD WILAYAH KARANGBESUKI MALANG (2022)
Prodi | : PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN |
Pengarang | : LILIS NUR HAYATI |
Dosen Pembimbing | : Herawati Mansur, SST.,M.Pd.,M.Psi |
Klasifikasi/Subjek | : , bidan |
Penerbitan | : , Malang: 2019. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : --- |
Jumlah | : 1 |
Abstraksi
Skrining perkembangan anak adalah deteksi yang dilakukan untuk mengetahui penyimpangan perkembangan secara dini sehingga dapat segera diberikan penatalaksanaan yang tepat. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kemampuan guru PAUD di wilayah Karangbesuki Malang dalam melakukan skrining perkembangan balita yang belum maksimal, dan pelaksanaannya belum dapat dilakukan secara rutin. Upaya pemberdayaan dalam meningkatkan kemampuan guru yang dapat diberikan yaitu, mengajarkan melakukan deteksi dini dengan menggunakan media Kantong KPSP. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media kantong Kuesioner Pra Skrining Perkembangan (KPSP) terhadap kemampuan guru PAUD melakukan skrining perkembangan balita. Desain penelitian menggunakan Pre Eksperimental dengan jenis One group pre test – post test. Populasi guru PAUD wilayah Karangbesuki yang terdiri dari tiga PAUD yaitu PAUD Permata Bunda, PAUD Harapan Ibu dan PAUD Nurul Huda dengan jumlah 20 responden. Besar sampel sebanyak 20 responden diambil dengan teknik total sampling. Analisa data dengan Wilcoxon Signed Rank Test dengan α = 0,05. Hasil analisis didapatkan hasil nilai sig. (2 tailed) (0,000) hitung lebih kecil (<) dari 0.05 maka H0 ditolak, artinya pada penelitian ini menunjukkan ada pengaruh penggunaan media kantong KPSP terhadap kemampuan guru PAUD melakukan skrining perkembangan balita. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kemampuan guru PAUD yang tinggi karena media kantong KPSP memiliki kelebihan yaitu, media ini diciptakan lebih menarik dan lebih mudah diaplikasikan sehingga diharapkan media kantong KPSP dijadikan sebagai salah satu alternatif media yang digunakan untuk melakukan skrining perkembangan balita. Kata kunci : Skrining, Perkembangan, Balita, Media Kantong KPSP
Lampiran
[ Sampul Depan ][ Sampul Dalam ]
File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]
File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]
File Abstraksi : [ Unduh ]
File Kata Pengantar : [ Unduh ]
File Daftar Isi : [ Unduh ]
File BAB-1 : [ Unduh ]
File BAB-2 : [ Unduh ]
File BAB-3 : [ Unduh ]
File BAB-5 : [ Unduh ]
File Daftar Pustaka : [ Unduh ]
File Lampiran : [ Unduh ]